.JPG)
.JPG)
Dalam Pelaksanaan ibadah haji Jamaah dihadapkan pada dua pilihan
yaitu apakah akan menggunakan jasa KBIH (Kelompok Bimbingan Ibadah Haji)
untuk membimbing kita selama melaksanakan ibadah haji atau kita akan
memilih tanpa bimbingan atau Mandiri. Apa sih bedanya KBIH dan Mandiri,
Pertama KBIH jelas Jamaah akan dikenakan biaya sesuai dengan ketentuan
besarnya maksimal 2,5 juta dan mendapat pelatihan manasik haji sebelum
berangkat, selanjutnya jamaah akan dibimbing mulai dari thawaf, sa'i,
dan ibadah yang lainnya. Sedangkan untuk jamaah haji Mandiri akan
mendapatkan bimbingan manasik sebelum berangkat dari Kementrian Agama
tingkat Kota/Kabupaten, dan semua biaya ditanggung oleh Kementrian Agama
alias Gratis tanpa ada biaya. Kemudian selama menjalankan ibadah
mendapatkan bimbingan dari petugas TPHI, namun itu tidak secara terus
menerus, hanya pada awal saja karena jamaah untuk selanjutnya jamaah
mandiri lebih banyak beribadah sendiri-sendiri (masing-masing kelompok
atau besertra pasangannya).
.JPG)
Kelebihan dan kekurangan Jamaah haji Mandiri

Apa
sih kelebihan dari jamaah haji Mandiri ? Jamaah haji Mandiri
mendapatkan bimbingan manasik secara gratis tanpa dipungut biaya dari
kementrian agama tingkat kota dan tingkat kecamatan, Jamaah haji mandiri
juga bisa leluasa melaksanakan ibadah haji tanpa harus menunggu jamaah
yang lain atau tanpa harus mengikuti rombongan setiap kali melaksanakan
ibadah. Adapaun kekurangannya adalah apabila dalam pelaksanaan ibadah
misalnya di saat melakukan thawaf jamaah akan berhadapan dengan
gelombang besar jamaah sehingga terkadang terhalangi oleh barisan yang
rapat dan sulit ditembus yang akhirnya bisa terseret atau mengikuti
gelombang jamaah yang besar tadi.
Saran saya untuk anda yang akan berangkat haji tahun ini adalah :
Bila
anda seorang wanita tanpa mahram atau berangkat sendiri atau seorang
yang sudah tua dan punya problem kesehatan maka saya sarankan untuk
mengikuti bimbingan dari KBIH, karena dengan mengikuti KBIH akan terasa
lebih aman dan tenang dalam menjalankan ibadah selama di tanah suci.
Dan
bila anda laki-laki seorang diri dan sehat secara jasmani tidak ada
problem kesehatan atau anda yang masih berusia muda dan segar, atau
mereka yang punya biaya pas-pasan saya sarankan untuk mengikuti jamaah
haji Mandiri.